Postingan

Mampu Minimalisir Bencana Pemkab Gowa Sosialisasi Penanaman Pohon

Gambar
Gowa - Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan memuji langkah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) atas inisiasinya dalam penanaman pohon yang dilakukan serentak di Indonesia, salah satunya di Kabupaten Gowa.  Adnan mengaku saat ini Indonesia telah dilanda berbagai bencana baik, gempa, longsor hingga banjir, sehingga penanaman pohon tersebut dianggap mampu memperbaiki kerusakan lingkungan yang ada dan meminimalisir kejadian kebencanaan kedepan.  "Terimakasih atas ide besar Ketum PDIP karena telah menggagas ini ditengah keadaan bencana, dan kami ikut serta mensukseskan penanaman pohon. Semoga ini jawaban akibat banyaknya lingkungan yang rusak agar gerakan penanaman perlu dimasifkan," ugkapnya saat menghadiri penanaman, di Kecamatan Manuju, Sabtu (23/1).  Tak hanya penanaman, Adnan juga mengimbau pohon yang hari ini ditanam perlu dijaga dan dirawat agar tumbuh berkembang dengan baik, sehingga mampu memberikan kehidupan yang baik digenerasi yang akan datang.  "Kami mau i

Bupati Gowa Lepas Pengiriman Bantuan untuk Korban Gempa Sulbar

Gambar
Newsbentang.com//Gowa - Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan didampingi Wakil Bupati Gowa, H Abd Rauf Malaganni dan Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, Hj Kamsina melepas pengiriman bantuan kemanusiaan untuk korban gempa Majene dan Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat di Halaman Kantor Bupati Gowa, Kamis (21/1). Bupati Adnan dalam sambutannya mengatakan bahwa bantuan ini sebagai bentuk kepedulian dan perhatian Pemerintah Kabupaten Gowa terhadap para korban bencana alam di Sulbar. Apalagi kata Adnan, Kabupaten Gowa pernah merasakan hal yang sama pada tahun 2019 lalu. Kabupaten Gowa dilanda bencana alam berupa longsor dan banjir dan sejumlah pihak turut ikut membantu. "Kita pernah merasakan duka yang sama, merasakan bencana longsor dan banjir di Kabupaten Gowa dan semua saudara-saudara kita baik dari Sulsel maupun di luar Sulsel ikut membantu. Maka dari itu kita juga tergerak hati dan pikiran untuk bisa membantu saudara kita yang membutuhkan uluran tangan kita," ujar Adnan. Orang nomor

Bupati Bone Melepas Rombongan Apdesi Kabupaten Bone Menuju SulBar

Gambar
NewsBentang.com// Bone - Selaku bupati Kabupaten Bone H.Andi Fashar Pajalangi  secara resmi melepas rombongan Ketua Apdesi Kabupaten Bone Andi Mappakaya Amier. Kata sambutan pertama di buka oleh ketua Apkadesi kepala desa Cakkebone Ibu Ummi Kalsum lalu di lanjutkan dengan kata sambutan oleh Ketua Apdesi Bone,juga hadir relawan DPD JPKP Kabupaten Bone dan Forkopindo Semoga bantuan kita dapat bermanfaat untuk saudara kita yang menjadi korban bencana gempa bumi di Mamuju/Majene dan semoga dapat meringankan beban saudara kita. Insya Allah dengan menyisihkan sedikit harta kita untuk membantu sesama tidak akan membuat kita miskin. (BKnews/A.Sari)

Wujud Kepedulian Bantuan Gempa SulBar Berdatangan Di Pemkab Gowa

Gambar
Newsbentang.com//Gowa - Sejak dibukanya posko induk Gowa Peduli Sulbar di Kantor Bupati Gowa Senin (18/1) lalu, bantuan terus berdatangan sebagai bentuk kepedulian terhadap korban gempa tersebut. Hal ini diungkapkan Kepala Seksi Jaminan Sosial Dinas Sosial Kabupaten Gowa, Sofyan saat dikonfirmasi, Rabu (20/1).  "Posko induk ini kita bentuk sejak Senin kemarin sesuai arahan pimpinan untuk membantu saudara-saudara kita yang tertimpa musibah gempa di Sulbar," katanya.  Sofyan mengaku, antusias para donatur maupun relawan sangat terlihat, terbukti dengan banyaknya bantuan yang masuk baik berupa sembako, mie instan, perlengkapan bayi, obat-obatan, pakaian layak pakai, hingga uang tunai.  "Relawan kita sangat aktif dalam hal pengumpulan bantuan karena dari pagi hingga malam ikut membantu kita di posko bahkan hingga menjemput  bantuan para donatur," jelasnya.  Terkait pendistribusian kata Sofyan, pihaknya menunggu arahan dari pimpinan dan terlebih dulu mensortir bantuan pa

Karni Ilyas Tersandung Kasus Korupsi?

Gambar
Newsbentang.com - Jakarta Kejaksaan Tinggi Nusa Tenggara Timur (NTT) telah memeriksa 102 orang dalam kasus dugaan korupsi pengalihan aset tanah negara seluas 30 hektar senilai Rp 3 Triliun, di Kerangan Kelurahan Labuan Bajo, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat. Dari 102 orang itu, termasuk juga mantan staf khusus Presiden Joko Widodo Gories Mere dan Pemimpin Redaksi tvOne Karni Ilyas. Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) NTT Yulianto mengatakan, dari hasil pemeriksaan dan alat bukti, jaksa menyimpulkan kalau Gories Mere dan Karni Ilyas termasuk pembeli yang beritikad baik. “Pak Gories Mere dan Karni Ilyas sudah diperiksa sebagai saksi oleh tim penyidik. Hingga saat ini, tim penyidik masih menyimpulkan, berdasarkan alat bukti Pak Gories Mere dan Karni Ilyas ini adalah masih diklaster kan sebagai pembeli yang beritikad baik,” ujar Yulianto kepada sejumlah wartawan di Kupang, Sabtu (16/1/2021). Namun lanjut Yulianto, nanti berkas perkaranya tetap masuk dalam berkas perkara karena kedu

Peduli Gempa SulBar DPD JPKP Bone Galang Dana

Gambar
Bentang Khatulistiwa News Bone - Ketua DPD JPKP Kabupaten Bone dan relawan DPD,DPC,DPAC Kabupaten Bone turun ke jalan untuk menggalang dana bantuan korban gempa di Kabupaten Mamuju dan Kabupaten Majene Sulawesi Barat,beberapa waktu lalu. Penggalangan dana yang di gelar sejak hari senin 18/01/2021 kemarin di pusatkan di sejumlah titik di Kabupaten Bone hingga mengumpulkan donasi dari para dermawan "Ini pertama kalinya DPD JPKP Kabupaten Bone turun kejalan melakukan penggalangan dana untuk saudara-saudara kita yang terkena musibah bencana alam di Mamuju/Majene Sulawesi Barat,karna menggalang dana demi korban bencana adalah contoh penerapan Sila ke  tiga (3) bunyinya Persatuan Indonesia (A) Dengan dasar persatuan maka apabila ada yang tertimpa musibah maka kita akan merasakan kesakitan yang sama dan tergerak untuk membantu semampu kita" Kata Bapak Mustafa SH.MH. Selain penggalangan dana di lapangan kami juga mengumpulkan bantuan dari sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD)yan

Danrem 061/SK Peduli Banjir Bandang Gunung Mas Cisarua

Gambar
Newsbentang.com/Cisarua- Telah terjadi banjir bandang di area Perumahan Karyawan PTPN VIII  Gunung Mas, Puncak, Cisarua, kab Bogor.                  Selasa ( 19/01/2021 ). Danramil 2124/Cisarua Mayor Inf Aris menjelaskan bahwa akibat hujan yang turun terus menerus sejak kemarin pagi dengan tingkat volume yang cukup tinggi mengakibatkan  meluapnya air sungai Cisampai (anak sungai Ciliwung). Dampak dari peristiwa tersebut, 2 unit bangunan  rumah dan 1 warung rusak berat. Gabungan dari Unsur Polsek dan Koramil serta Satpol Kecamatan Cisarua, Unsur Tagana,  Unsur Damkar Ciawi,  Ormas (Pemuda Pancasila), Puskesmas Cisarua, Tim Offroad Gayatri, Serta Siskomdes Tugu Selatan, telah melakukan perbantuan penyelamatan bagi korban bencana. Danramil beserta Camat, Kapolsek dan juga Kades Tugu Selatan telah menuju TKP. Dan kemudian Unsur Forkomcam juga telah  melaksanakan Koortas dengan pihak PTPN untuk melaksanakan penanganan awal Bencal, yaitu Melaksanakan Evakuasi penghuni rumah di Perumahan Kary

Dr Gaffar : Proses Pendistribusian Vaksin Covid-29 Untuk GowaDiperketat

Gambar
Gowa -Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan mulai mendistribusikan vaksin Covid-19 ke beberapa daerah. Salah satu daerah yang mendapat vaksin Covid-19 adalah Kabupaten Gowa, Selasa (12/1). Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Gowa, dr Gaffar menjelaskan bahwa proses pendistribusian vaksin Covid-19 secara ketat. Vaksin Covid-19 didistribusikan dari Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi ke Kabupaten Gowa menggunakan mobil khusus. "Vaksin diambil dari gudang vaksin Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan yang dikawal langsung pihak kepolisian, Dinas Kesehatan Provinsi Sulsel dan Balai POM Sulsel untuk memastikan proses transportasi itu sesuai dengan standar yang harus dipenuhi. Sebelum pengiriman dicek dan sampai Gowa dicek lagi," ujar dr Gaffar. dr Gaffar menyebutkan jumlah vaksin Covid-19 yang sampai di Kabupaten Gowa sebanyak 4.000 vial untuk dua kali pemberian kepada 2.155 sasaran yang diprioritaskan untuk Tenaga Kesehatan. Saat ini vaksin disimpan

Kisah Pilu Ibu Dari Bone Terbantukan JPKP

Gambar
Bone -Nasib malang menimpa seorang ibu yang bernama Jumiaty umur 45 tahun di Kelurahan Bajoe Kecamatan Tanete riattang timur Kabupaten Bone Sulawesi Selatan,wanita ini sudah lama berjuang mengidap tumor payudara yang membuat dada sakit karna beberapa benjolan dan nafas yang sesak. Keseharian Jumiaty,begitu ia di sapa kebanyakan hanya berdiam diri di dalam rumah hanya di temani sang anak perempuan yang berumur 9 tahun.Tubuh sang ibunda itu tidak bisa leluasa bergerak akibat penyakit yang di deritanya selama kurang lebih 2 tahun. Rasa sakit pun seolah sudah menjadi makanan sehari-hari walaupun sudah pernah sebelumnya menjalani operasi di rumah sakit,adapun obat yang di komsumsinya hanya sekedar penghilang nyeri sesaat yang kemudian akan kambuh kembali. Sungguh perjuangan yang sangat berat bagi Naurah anak umur 9 tahun seorang diri merawat sang ibunda yang seharusnya merasakan keceriaan masa kanak-kanak. Jumiaty sang ibunda mengaku tidak bisa berbuat banyak untuk melawan penyakit yang ia

Kantong Jenazah Korban Pesawat Sriwijaya Diibawa Ke RS Polri Kramat Jati

Gambar
Jakarta - Satu kantong jenazah hasil pencarian korban pesawat Sriwijaya Air yang jatuh di perairan Pulau Seribu dibawa ke RS Polri Kramatjati pada dini hari, Minggu (10/1). Kantong jenazah dibawa dari Pelabuhan JICT, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Kantong ini adalah temuan hasil pencairan korban pesawat SJ 182 tujuan Jakarta-Pontianak. Namun demikian, belum diketahui dengan jelas isi kantong jenazah tersebut. Kepala Bidang Dokter Kesehatan Polda Metro Jaya Kombes Polisi Umar Shahab meminta keluarga korban segera datang membawa keterangan dan informasi mengenai keluarga yang hilang yang menjadi korban. “Diharapkan keluarga yang berhubungan darah agar datang dengan membawa keterangan dan informasi, termasuk dokumen dari Dukcapil, kemudian catatan medis,” ujarnya. Sebelumnya, DVI Pusdokkes Polri Ahmad Fauzi mengatakan keluarga korban yang datang ke posko sebaiknya membawa dokumen seperti Kartu Keluarga atau ijazah untuk pencarian sidik jari. Lalu dokumen lainnya yang bisa dibawa adalah dat

Pembina JPKP Bone Kembali Lakukan Giat Sosial Untuk Rakyat

Gambar
Bone - Selaku kepala desa Mattoanging kecamatan Tellusiattinge Bapak H.Abustan juga sebagai pembina DPAC JPKP  (Jaringan Pendamping Kebijakan Pembangunan) Desa Mattoanging menyerahkan amanah kepada anggota DPD JPKP Kabupaten Bone untuk memberikan bantuan sembako kepada warga tidak mampu atas nama salmiati bersama anak laki-lakinya berumur 7 tahun yang beralamat di kelurahan Pappolo kecamatan Tanete riattang Kabupaten Bone. "Bantuan yang di berikan itu berupa sembako yang di butuhkan untuk kehidupan sehari-hari mereka,seperti beras,telur,mie instan,minyak goreng,air mineral dan lain-lain"Ungkap kepala desa Mattoanging kecamatan Tellusiattinge kabupaten Bone. Di dalam kegitan sosial ini juga hadir ketua DPC JPKP Tanete raittang Kabupaten Bone Andi Kasmawati,ketua divisi kesehatan DPD JPKP Kabupaten Bone Andi Purnamasari Abubakar,humas DPD JPKP Kabupaten Bone Ismail,anggota divisi sosial DPD JPKP Kabupaten Bone Anty Jamil,bendahara DPD JPKP Kabupaten Bone Arbain,Babinsa keluraha

Satu Jiwa Korban ,Si Jago Merah Melalap Habis rumah Warga di Bone

Gambar
Bone - Peristiwa kebakaran yang terjadi pada hari selasa pukul 1.00 di Desa Lappa'e Kecamatan Tellusiattinge Kabupaten Bone,penyebab kebakaran di duga adanya arus pendek listrik.(Selasa,08/12/20). Dalam kejadian kebakaran itu Andi Arifa Petta Wellang menjadi korban meninggal pada peristiwa itu dan anak perempuan berusia 9 tahun dan sekarang di rawat di Rumah sakit Tenriawaru kabupaten Bone. Selaku kepala Desa Lappa'e Hajja Andi Mardiana dan  Bpk Drs Andi Hafid Mulana dengan sigap menolong warganya dan langsung menghubungi anggota DPD JPKP Kabupaten Bone. Dengan waktu yang bersamaan DPD JPKP Kabupaten Bone menghubungi Badan Amil zakat Kabupaten Bone ( BAZNAS) dan seketika itu datang ke rumah korban bencana kebakaran atas nama Ahmad Muliadi selaku Kepala Staf BAZNAS dan Arizal Afandi. Dengan adanya bencana kebakaran yang terjadi Alhamdulillah jenis bantuan datang silih berganti dari beberapa pihak antara lain dari Dinas Sosial Kabupaten Bone,LPKDB dan lain-lain. Melalui DPD JPKP