Momen Bahagia Ahok Bersama Puput

Jakarta//newsbentang.com - Sesi pemotretan keluarga kecil Ahok dan Putri itu dilakukan secara singkat. Hal ini diungkapkan oleh fotografer Fandy Susanto di akun @fdphotography. Sebelumnya ia juga mengabadikan momen mesra Ahok dan Puput sebelum mengandung.
ADVERTISEMENT
Beberapa waktu lalu Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dikaruniai anak lelaki dari buah cintanya dengan Putri Nastiti Devi. Putra ke-empatnya itu dilahirkan pada Senin (6/1) di RSU Bunda, Jakarta.

Momen kebahagiaan itu dibagikan Ahok lewat akun Instagramnya. Mantan Gubernur DKI ini sekaligus memperkenalkan sang anak yang diberi nama Yosafat Abimanyu Purnama. Dalam foto itu, tampak Ahok dan Putri kompak mengenakan batik dengan motif yang berbeda.
ADVERTISEMENT
Sang istri yang tengah mendekap putranya, mengenakan batik motif Megamendung warna coklat muda. Sementara Ahok memakai batik coklat tua dengan motif ceplok.

“Perkenalkan, putra kami yang bernama Yosafat Abimanyu Purnama. Semoga kelak bisa menjadi berkat dan terang bagi sesama,” tulisnya.
ADVERTISEMENT
“Semoga pemotretan yang berlangsung kurang dari 15 menit ini, bisa mewakili gambaran kebahagiaan Keluarga Besar bapak @basukibtp dan Ibu Puput juga,” ungkap fotografer itu.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Joko Widodo : Semarakkan Asian Games 2018 Dengan Memesan Jaket Berlogo Asian Games

Mengungkap Misteri Kerajaan Gaib Sungai Walanae Di Kabupaten Bone

Iin Rahmadhania : Fina Artistic Swimming World Series 2018 Tokyo Harumkan Nama Indonesia