Inspiratif, Bhabinkamtibmas Polres Tapsel Mengajar Sambil Sosialiasi Protokol Kesehatan

Sumatera - Dimasa Pandemi Covid-19 ini, tugas dan tanggungjawab Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat harus berinovasi sesuai dengan kebutuhan. Di Polsek Batang Angkola Polres Tapanuli Selatan, seorang anggota Bhabinkamtibmas mengajar anak anak Sekolah Dasar sambil mensosialisasikan Adaptasi Kebiasaan Baru.

Ditemui Rabu (12/8) di Lapangan SD Negeri No.100611 Desa Tahalak Ujung Gading, Kecamatan Batang Angkola Kabupaten Tapanuli Selatan Bripka Risman Harahap, sedang melakukan pertemuan dengan murid murid SD tersebut di alam terbuka.

"Ini sesuai dengan perintah Bapak Kapolres Tapsel AKBP Roman Smaradhana Elhaj kalau kami anggota Polri harus memberikan pelayanan yang terbaik. Tujuan utama saya sebenarnya kemari untuk melakukan sosialisasi Adaptasi Kebiasaan Baru terhadap guru dan adek adek murid SD di sini, namun mereka justru banyak bertanya dan memberi masukan ke saya" ujar Bripka Risman Harahap saat dijumpai.

Kedatangan Bripka Risman Harahap mendapat respon dari murid murid dan guru. Berbagai pertanyaan diajukan kepada Bripka Risman.

"Pak Polisinya ramah, kami boleh nanya nanya apa saja, bertanya pelajaran juga boleh," ujar Rani Siswa SD yang ikut belajar.

Menurut Bripka Risman Harahap, umumnya murid murid ini bertanya tentang kepolisian dan mata pelajaran sekolah.

"Disaat dialog inilah kita sampaikan pentingnya Adaptasi Kebiasaan Baru, tentu dengan cara yang mendidik dan menghibur," ujar Bripka Risman Harahap.

Proses belajar mengajar ini, tidak berlangsung lama, paling hanya setengah jam. Sementara Guru SD tetap memantau dan mengajar sesudah Bripka Risman Harahap selesai mengajar.

"Kedatangan Pak polisi untuk Sosialisasi tentu sangat membantu kami. Kadang anak anak ini kan harus diberikan contoh dari Polisi, he.he..he.." ujar Bu Ida yang mendampingi murid murid belajar.

Di Masa pandemi covid- 19 ini, Pemerintahan Kabupaten Tapanuli Selatan masih membatasi proses belajar mengajar di semua tingkatan pendidikan. Untuk Tingkat Sekolah Dasar hanya boleh belajar berkelompok dengan sedikit siswa, kemudian wajib dan harus mematuhi protokol kesehatan terkait Covid-19. Dan yang lebih penting lagi, proses belajar mengajar harus dilaksanakan di Alam Terbuka atau teras rumah warga.(Risa)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengungkap Misteri Kerajaan Gaib Sungai Walanae Di Kabupaten Bone

Redaksi Bentang Khatulistiwa News

Warga BTN Bumi Cilellang Mas Kelurahan Toro Kabupaten Bone Dambakan Perbaikan Akses Jalan